Wednesday, May 11, 2011

Puppy Linux

Posted by Naganiel On 5:26 PM 6 komentar

Linux adalah salah satu sistem operasi yang bersifat Open Source. Open Source artinya adalah setiap orang bebas mendownload, menggunakan, memperbanyak dan mengedarkannya secara gratis dan juga dapat mengembangkan dengan cara memperbaharui code-code yang membangun aplikasi tersebut. Karena Linux bersifat open source, maka banyak bermunculan jenis-jenis dari linux. Beberapa jenis distro (distribusi) linux yang terkenal adalah Mandrake, RedHat, Ubuntu, Fedora Core, Suse, dll. Namun ada salah satu jenis distro linux yang cukup banyak diminati, yaitu "Puppy Linux". Puppy Linux pertama kali dirilis pada bulan Juni 2003 oleh Barry Kauler. Dengan Puppy Linux, anda dapat membawa sistem operasi beserta programnya kemanapun anda mau. Apa yang membuat Puppy Linux berbeda dari jenis linux lainnya atau dari sistem operasi lain? Berikut beberapa kelebihannya:
  • Ukurannya yang kecil, bekisar 100 Mb
  • User Friendly bagi pemula linux
  • Dapat dijalankan melalui CD, DVD, Flash Disk dan media portable lainnya
  • Berjalan dari RAM, sehingga sangat cepat di PC tua sekalipun
  • Persyaratan sistem minimum yang rendah
  • Waktu untuk booting yang dibutuhkan dibawah 1 menit
  • Didalamnya sudah terdapat berbagai aplikasi, misalnya wordprocessors, spreadsheets, internet browsers, games, image editors, pemutar lagu dan masih banyak yang lainnya
  • Sebahagian besar perangkat keras sudah dideteksi secara otomatis, sehingga tidak diperlukan driver
  • Puppy Linux juga bisa digunakan untuk menyelamatkan data di harddisk yang terkena virus, atau harddisk yang sistem operasinya mengalami kerusakan
Versi terbaru dari puppy linux dinamakan LuPu (Lucid Puppy) versi 5.2.5 yang dirilis pada tanggal 2 April 2011. Berikut ini adalah tampilan dari LuPu versi 5.2.5:


Apakah anda tertarik menggunakan jenis linux ini? Silahkan click disini untuk mengunjungi situsnya. Jika ingin langsung mendownload file ISO nya, silahkan pilih Download Latest Release pada menu situs tersebut.(Sumber: http://puppylinux.org)

6 komentar:

emang puppy ini salah satu linux yang kecil ya gan, kemarin pernah nyoba aja cuma pake virtual
mari saling berkomen di artikel ya gan

iya mas edinesia... Selain ukuran yg kecil, kelebihannya yang lain adalah puppy ini sudah dilengkapi berbagai aplikasi didalamnya. sudah dipaketkan bersama software utk internet, perkantoran, game, pemutar lagu, dll :D thx dah mampir

wah infonya bermanfaat buat kita nie..
terus menulis dan berkreasi. salam blog walking. di tunggu kunjungan baliknya...+ commentnya ya..

Sayang aku tidak pakai linux, terima gan informasinya :)

This OS is really good for old PC. Do you know how to install this on the hard drive so that I will not use the cd anymore?

@Lowongan 2011: oke gan.. thx supportnya

@Nurcahyaku.co.cc: dicoba aja yg live linux dari CD atau flash disk sebagai bahan latihan, supaya terbiasa mas :D

@Flaw: I will learn friend. as I could, then I post as soon as possible, thx for coming

Post a Comment